IDENTIFIKASI JAMUR ASPERGILLUS NIGER MENGGUNAKANUMBITALAS Colocasiaesculenta (L.) Shott SEBAGAI MEDIA ALTERNATIF PERTUMBUHAN KARYATULIS ILMIAH

[USWATUN HASANAH], [U.H] and [E.21.06.043], [2024] and [Teknologi Laboratorium Medik], [TLM] IDENTIFIKASI JAMUR ASPERGILLUS NIGER MENGGUNAKANUMBITALAS Colocasiaesculenta (L.) Shott SEBAGAI MEDIA ALTERNATIF PERTUMBUHAN KARYATULIS ILMIAH. Jurnal TLM Blood Smear. (In Press)

[thumbnail of KTI Uswatun Hasanah (E.21.06.043).pdf] Text
KTI Uswatun Hasanah (E.21.06.043).pdf

Download (3MB)

Abstract

Identifikasi Jamur Aspergillus Niger Menggunakan Umbi Talas (Colocasia esculenta L. Shott) Sebagai Media Alternatif Pertumbuhan. Uswatun Hasanah1, A.R. Pratiwi Hasanuddin2, Asriyani Ridwan3. Latar Belakang: Aspergillus merupakan genus jamur yang dapat melibatkan berbagai spesies, termasuk Aspergillus niger. Aspergillus niger biasanya terdapat pada sayur, buah dan tanah. Aspergillus niger juga dapat menghasilkan alergen yang menyebabkan reaksi hipersensivitas seperti asma dan alveolitis. Umbi talas, yang memiliki nama latin (Colocasia esculenta L. Shott). Umbi talas juga dapat tumbuh dengan mudah pada daerah dataran rendah dan dataran tinggi. Kandungan zat gizi dari umbi talas cukup tinggi. Kandungan yang terdapat pada umbi talas salah satunya yaitu pati. Karena kandungan pati yang cukup tinggi, umbi talas dapat dijadikan pengganti nasi atau beras.
Tujuan Penelitian: Untuk mengetahui apakah umbi talas dapat digunakan sebagai media alternatif pertumbuhan jamur Aspergillus niger.
Metode: Penelitian ini adalah jenis penelitian Eksperiment (eksperimental
research) dengan menggunakan 5 perlakuan yaitu media PDA sebagai kontrol, media umbi talas dengan konsentrasi 8%, 6%, 4%, dan 2%.
Hasil Penelitian: Penelitian ini menunjukkan bahwa umbi talas dapat dijadikan sebagai media pertumbuhan jamur Aspergillus niger.
Kesimpulan: Penelitian ini menunjukkan bahwa jamur Aspergillus niger
dapat tumbuh pada media umbi talas dengan semua konsentrasi namun
tumbuh lebih baik pada konsentrasi 8%
Kata Kunci: Media Pertumbuhan Jamur, Umbi Talas, Aspergillus Niger

Item Type: Article
Subjects: Q Science > QR Microbiology
Depositing User: Unnamed user with email ojs.server@stikespanritahusada.ac.id
Date Deposited: 16 Jul 2025 00:57
Last Modified: 16 Jul 2025 02:36
URI: http://repository.stikespanritahusada.ac.id/id/eprint/30

Actions (login required)

View Item
View Item